Back To Top

Jumat, 10 Agustus 2018

AYO, GIATKAN SISWA BELAJAR DI LUAR KELAS


Hasil gambar untuk siswa bosan

Disini penulis sangat merasakan betapa bosannya dulu selama menjadi siswa mulai dari SD sampai dengan SMA tidak merasakan kegiatan pembelajaran di luar kelas selain mata pelajaran Olahraga. Makanya jangan heran kalau kita survei, masih banyak siswa yang sangat menunggu mata pelajaran tersebut. Ketika mendapat giliran jadwal pelajaran Olahraga, kita bisa melihat wajah anak-anak yang lebih ceria dibandingkan pada saat mengikuti pelajaran IPA maupun Matematika .

 Tahu kenapa???? Karena para siswa tersebut tidak seperti 

sedang belajar pada saat di luar kelas.


Sekarang mari coba bandingkan dengan gambar di bawah ini 


Guru kelas V SDN 05 Pasar Usang, Susindawaty,S.Pd mengajak murid belajar diluar kelas  
tema 2 sub tema 1  tentang tumbuhan menghasilkan oksigen

Pada gambar 1 terlihat peran siswa lebih aktif untuk bertanya dan menggali hal yang tidak mereka fahami. karena salah satu kunci kesuksesan PBM itu sendiri adalah Siswa lebih Aktif daripada guru

Sedangkan pada gambar 2 dapat dilihat bahwa Peran guru disini adalah sebagai motivator, artinya guru sebagai pemandu agar siswa belajar secara aktif, kreatif dan akrab dengan lingkungaan. 

Siswa kelas 2 membuat perahu dari kertas saat pembelajaran SBK , kemudian siswa diajak keluar ruangan dan meletakkan perahu tersebut di atas genangan air hujan di halaman sekolah, dan membuktikan bahwa perahu tersebut adalah benda terapung ( IPA). Nah,  pembelajaran kurikukulum 2013 ini guru dituntut harus lebih memutar otak untuk menggabungkan beberapa muatan pelajaran dalam satu hari pembelajaran.

Rendahnya minat belajar Sejarah siswa dan keterampilan sosial siswa pada mata pelajaran IPA salah satunya disebabkan penggunaan metode ceramah dan diskusi kelompok saja meskipum kurikulum 2013 mulai diterapkan sehingga materi yang diajarkan menjadi verbal/hafalan. Guru-guru di SDN 05 Pasar Usang mengalami kesulitan menerapkan pendekatan saintifik mengingat minat belajar siswa yang rendah. Begitu pula penilaian otentik 
yang salah satu kelemahan metode ceramah dan diskusi kelompok besar di kelas dalam kelompok besar jika diterapkan secara murni adalah tidak melibatkan anak didik secara aktif dalam proses pembelajaran akibatnya materi tersebut menjadi kurang menarik. 

 

Upaya yang diperkirakan dapat meningkatkan minat siswa adalah dengan menerapkan metode Outdoor Study atau metode pembelajaran di luar ruangan kelas dengan memanfaatkan lingkungan sekitar sekolar. 

Menurut Dra. Hayatul Masna , Kepala SDN 05 Pasar Usang Outdoor Study ( Belajar di luar ruangan kelas ) mempunyai sifat menyenangkan, karena bisa melihat, menikmati, mengagumi dan belajar mengenai ciptaan Tuhan Yang Maha Kuasa yang terbentang di alam, yang dapat disajikan dalam bentuk permainan, observasi atau pengamatan, simulasi, diskusi sebagai media penyampaian materi. Melalui metode Outdoor Study lingkungan diluar sekolah dapat digunakan sebagai sumber belajar.. Metode Outdoor Study pada pengajaran IPA memberikan banyak kesempatan kepada siswa untuk memperoleh dan menguasai berbagai bentuk keterampilan dasar, sikap dan apresiasi terhadap lingkungan sekitar dan berbagai hal yang terdapat diluar kelas. Penerapan metode Outdoor Study dalam setiap pengajaran diharapkan dapat meningkatkan minat belajar siswa.



#literasi #kurikulum2013 #pembelajaran #belajaraktif #adiwiyata #sekolahsehat #metodebelajar